Friday, March 15, 2019

AGAMA, KELAS SOSIAL, & KONFLIK


Kapolri Jenderal Polisi M. Tito Karnavian (MTK), dikutip dari media, mengatakan bahwa agama dan kelas sosial merupakan dua sumber utama konflik sosial, khususnya di negeri kita.

Agama menjadi sumber potensi konflik utama karena ada pengatas-namaan Tuhan, in the name of God, yang digunakan untuk mengabsahkan gagasan dan aksi yang bermuara pada konflik sosial. Sedangkan kelas sosial, khususnya mereka yang berada pada lapisan kelas bawah (lower class), menjadi potensi sumber konflik karena kesenjangan ekonomi, ketidak adilan ekonomi, dan kemiskinan.

Pak Tito memotret dengan sangat tepat dan gamblang dua komponen utama sumber konflik di masyarakat kita, bahkan juga secara global. Dua komponen tsb jika menjadi satu akan menjadi landasan bagi gagasan dan aksi-aksi yang luar biasa kekuatannya. Dan bisa menjadi ancaman bagi harmoni kehidupan bangsa dan negara.

Tapi, hemat saya, keduanya juga bisa berandil positif bagi kemanusiaan manakala dipahami dari sisi lain. Tafsir atas agama bisa menciptakan atau memotivasi manusia untuk berlaku santun, bijak, dan adil. Sedangkan ketimpangan dan ketidak adilan ekonomi bisa dijadikan tantangan bagi pemerintah dan masyarakat untuk dihilangkan atau setidaknya makin dipersempt dan diperkecil.

Jadi ajaran agama bisa menjadi inspirasi perwujudan "rahmatan lil'alamin" atau karunia bagi semesta, bukan cuma mendorong permusuhan dan konflik manusia. Caranya adalah dengan menafsirkan ajaran-ajaran agama dan mewujudkan tafsir-tafsir tsb untuk menjawab tantangan dan masalah sosial seperti kemiskinan, ketidak adilan, dan kesenjangan antar kelas.

Simak tautan ini:

1. https://www.viva.co.id/berita/nasional/1130363-kapolri-potensi-konflik-paling-berbahaya-adalah-agama
2. https://news.detik.com/berita/d-4468087/kapolri-potensi-konflik-paling-bahaya-itu-agama
3. https://www.liputan6.com/news/read/2850119/kapolri-konflik-agama-paling-berbahaya
4. https://nasional.kompas.com/read/2016/08/04/19022241/kapolri.konflik.agama.adalah.konflik.yang.paling.berbahaya
Share:

0 comments:

Post a Comment

THF ARCHIVE

FP GUSDURIANS