Sangat wajar jika Mahfud MD (MMD) melakukan pertemuan dengan Jero Wacik (JW). Bisa jadi yg dibahas adalah memang soal teknis terkait konvensi PD (spt yg dijelaskan MMD), atau bisa saja juga ditambah soal SKK Migas. Karena dua-2nya punya kaitan secara tidak langsung. MMD mestinya bhw citra PD sedang 'terjun bebas' menyusul maraknya rumor seputar kaitan antara penyelenggaraan konvensi dg korupsi SKK Migas. Benar atau tidak rumor tsb, tetapi opini sudah terjadi dan makin marak. Kalau MMD keukeuh utk terlibat dlm konvensi, bukankah sama saja dengan meremehkan diri dan reputasinya?. Ini berlaku pula pada para calon kandidat konvensi lain yang bukan dari PD. Jadi, yg punya kepentingan lebih besar adanya pertemuan tsb adlh JW, yakni merayu MMD supaya jangan urung mengikuti konvensi. Pertemuan tsb tak lebih dari lobby politik karena nama dan reputasi MMD bagaimanapun akan mengerek reputasi konvensi dan PD di mata publik. Masalahnya, apakah MMD juga akan terdongkrak nama dan elektabilitasnya jika terlibat dalam konvensi partai yg semakin mengalami defisit kepercayaan publik ysb?. Belum lagi pemenang konvensi tsb sudah bisa ditebak sebagaimana dikemukakan oleh sementara analis dan pengamat politik. Dan, sayangnya, bukan nama MMD yang disebut-sebut! Kalau saya boleh memberi saran kpd MMD, maka meninggalkan hal yang tidak jelas dan penuh kemudharatan adalah pilihan yg lebih nalar dan etis.
Selanjutnya baca tautan ini:
http://news.okezone.com/read/2013/08/18/339/851468/diam-diam-mahfud-md-bertemu-jero-wacik
Monday, August 19, 2013
Home »
» PERTEMUAN JERO WACIK-MAHFUD MD ADALAH LOBBY POLITIK PD
0 comments:
Post a Comment